Akses Wifi SBROOM dibatasi dan hanya untuk mahasiswa/i dan asisten Program Studi Kebumian yang masih aktif. Bagi yang memiliki hak untuk mengakses Wifi SBROOM, silahkan mendaftarkan physical address WLAN masing-masing Laptopnya ke penanggung jawab Ruang Kerja SB (operator). Patut diingat akses Wifi SBROOM hanya disediakan untuk satu laptop saja dan tidak diperbolehkan untuk gadget lainnya.

Berikut langkah-langkah untuk mengetahui physical address WLAN Anda:

  1. Dari tombol Start buka All Programs/Accessories/Command Prompt
  2. Di command prompt ketik ipconfig /all
  3. Cari bagian Wireless LAN adapter dan catat physical address Anda
  4. Lalu laporkan physical Address Anda ke operator

 

  • Untuk pengguna Mac OSX dapat mengikuti langkah berikut:
  1. Klik Apple Menu, dan pilih tombol Location Menu
  2. Klik Network Preferences
  3. Klik Show Menu dan pilih tombol AirPort
  4. Airport ID adalah Mac Address Anda

 

Leave a Comment